Hanya selisih beberapa jam setelah release Official Firmware PS3 versi 4.86, Joonie meluncurkan HFW 4.86.1 dengan sedikit keterangan bahwa pada update kali ini tidak ada perubahan kernel dan akan segera release PS3 HEN baru.
Hybrid Firmware atau HFW adalah OFW yang dimodifikasi, dirancang untuk memungkinkan user melakukan exploit pada PS3 yang tidak bisa install CFW seperti PS3 seri 3xxx, Super slim dan sebagian PS3 seri 25xx
Apa yang bisa dilakukan dengan HFW 4.86
- Bisa instal HEN sehingga punya fitur mirip CFW
- Bisa signin ke PSN dan main game online
- Bisa Install HAN dan tool lain seperti pada OFW 4.82
Sepertinya tidak banyak yang perlu ane jelaskan tentang HFW 4.86.1 karena dari developer juga minim keterangan. So stay tune di blog ane, next time kita usahakan update artikel kalau memang ada perubahan informasi.
Yang pasti HFW tidak bisa update langsung dari PS3 seperti OFW, jadi harus download dulu, taruh di flashdisk dan instal ke PS3 sama persi dengan Cara Instal / Update CFW
Yang mau online pakai PS3 CFW bisa download CFW Rebug 4.86.1 Lite Edition. Tapi kalau masih mau tinggal di CFW 4.85 tanpa update bisa spoof pakai PS3 Proxyserver atau pakai CFW Rebug 4.84-REX kemudian convert dari CEX ke DEX,
Supaya bisa instal Multiman baca tutorialnya di artikel Cara instal HEN 3.0.1 pada HFW 4.86.1