Tuesday, 4 June 2019

PS4 Firmware 6.71 - Update System 2x Seminggu

Sesuatu yang jarang terjadi pada sebuah mesin game. dalam waktu kurang dari seminggu ini PS4 mendapatkan update system dua kali. Hal ini tentu saja membuat sebagian orang penasaran. Apalagi setelah ada yang klaim terdapat bug pada firmware lama.


Seorang developer dengan inisial TheFlow sempat ngoceh di twitter tentang bug yang ada pada firmware antara 5.05 atau 6.20, dan berpotensi exploit. Kabar ini tentu saja segera menyebar di kalangan developer lainnya dan menduga ada sesuatu yang bisa dilakukan dengan bug ini.


Beberapa orang kemudian mengkaitkan berita dari TheFlow dengan update system Playstation 4 yang terjadi dua kali hanya dalam sepekan. Baru beberapa hari lalu PS4 update system 6.70 hari ini kita sudah bisa temukan firmware baru lagi pada Situs resmi Playstation. Update kali ini pun tidak disertai banyak keterangan, masih dengan kalimat yang gitu gitu aja sejak jaman Playstation 3 yaitu "improve system performance". Bagi sebagian orang kalimat itu artinya "menutup celah". Hahaha

Untuk yang mengkuti perkembangan PS3 dan PS4 tentu sudah tidak asing dengan kalimat "improve system performance" apalagi generasi yang suka main online di PS3 CFW, karena dari dulu memang antara Playstation dan developer selalu kucing-kucingan, cari celah dan saling cegat. Tapi seingat ane baru kali ini update 2x seminggu seperti orang makan obat cacing saja. Weleh..

Kabar tentang Exploit memang selalu terdenga seger dan menarik bagi sebagian orang terutama gamer fakir macem ane. Huehe.. Jadi jangan heran kalau ke depan blog ini banyak berisi artikel tentang PS3 dan PS4 HEN.
close