Saturday 11 May 2019

Final Fantasy 7 Remake for Playstation4

Setelah beberapa tahun mendapat desakan dari penggemar akhirnya Square Enix dengan team utama dibelakang proyek Final Fantasy VII turun tangan untuk membangun kembali game fonomenal ini tanpa ada bagian cerita yang dikurangi


Final Fantasy 7 remake  ini sepertinya akan mewujudkan impian kebanyakan gamer tentang sebuah game dengan story-line dan character lama tetapi datang kembali dengan peniongkatan pada grafik dan gameplay yang jauh lebih baik dari versi original.


Dari segi grafik jelas terlihat pada trailer video, character Cloud jelas terlihat jauh lebih ganteng dan Aerith nampak sangat cantik jika dibandingkn dengan apa yang ada pada versi PSone. Untuk yang pernah nonton filem Final Fantasy Advent Children, character Cloud pada game remake ini seperti bukan lagi sesuatu yang baru, terlihat halus dan cool. Sementara Tifa belum terlihat tapi yakin character gadis-gadis yang ada kemungkinnan bakal bikin baper kaum jones. cleguk..

Dilarang membandingkan Aerith versi PSone dengan versi Remake

Pada bagian gameplay kabarnya Final Fantasy 7 kali ini dikabarkan akan menggunakan system yang berbeda dengan versi original. System pertarungan akan dibuat real-time lebih mirip dengan cara bertarung pada game Kingdom Heart tetapi masih mempertahankan ciri khas FInal Fantasy di mana player bisa menggunakan kekuatan sihir dan memanggil mahluk sakti atau yang biasa kita kenal dengan istilah Summon.

Sedikit informasi untuk yang belum kenal, Final Fantasy 7 ini adalah game yang pernah release untuk Playstation generasi pertama atau PSone, kemudian menjadi game paling laris dari seri Final Fantasy dengan mencatat angka penjualan 11 juta keping di seluruh dunia.

Belum ada kabar pasti kapan game ini akan release untuk Playstation4 tapi menurut informasi pada channel resmi bulan Juni nanti akan ada informasi lebih detail. So, Just wait and see..
close